Fotografi Jalanan

Jika sedang tak ada ide menulis, dua orang  blogger senior punya cara  masing-masing untuk mengisi blognya.  Cara Oom Trainer  yaitu menampilkan kembali artikel yang terbit di tanggal yang sama dari tahun ke tahun. Uda Vizon  dengan  motto ATMnya menampilkan komentar pertama dari para sahabat di Surau Inyiak.

Terinspirasi dari mereka berdua dan  juga dari What’s Hot di dashboard WP mengenai  fotografi  jalanan, maka caraku adalah dengan menampilkan kembali foto-foto yang kuambil dari jalan. Coba perhatikan lokasi pengambilan foto. Terlihatkah  kesamaannya ? Ya, semuanya  di ambil di sudut  yang sama, ada zebra cross yang sama, ada jalan layang yang sama. Aku berdiri  di trotoar pinggir jalan, bersandar di pagar pemisah untuk menunggu bis sambil memperhatikan orang lewat .

Memang, sesuai judul  namanya fotografi jalanan itu foto yang khusus menampilkan kegiatan di jalan dan diambil secara tersembunyi.  Tak kusadari ternyata aku juga melakukan hal yang sama.  Banyak aktifitas yang bisa tertangkap dari jalan.  Semua foto ini hanya diambil dengan kamera telepon pintar saja. Foto-foto ini diambil di hari yang berbeda.  3 foto terbawah pernah ditampilkan sebelumnya.

Foto teratas  menunjukkan kegiatan para pekerja proyek  yang akan menanamkan kabel   ke dalam tanah. Untuk memasukkan kabel mereka memakai cara melilitkan ujung kabel ke dalam potongan mulut botol air mineral dan dilewatkan ke galian   lubang kecil, kemudian dengan   gampang  kabel ditarik  sampai tertanam seluruhnya.

Foto kedua ini pernah muncul di Weekly Photo Challenge : Journey.

Foto yang ini pernah  ditampilkan di Belajar Memotret.

Foto terakhir ini muncul di WPC juga dengan tema Waiting .

Selain  itu, dari dashboard WP hari ini  kusadari ada notifikasi khusus. Notifikasi ini sama dengan di FB, ada pemberitahuan jika seseorang menulis komen atau membalas komentar kita di blog WP.com. Di situ juga ada  cara untuk mengikuti  blog, hanya dengan mengklik tanda +  pada notifikasi. Maka, artikel terbaru teman-teman   bisa langsung kuikuti.  Selama ini  aku hanya bisa mengikuti blog pada WP.com,kemudian berkembang   bisa mengikuti blog berbayar yang memakai WP.  Itu cara pasif, yang hanya menunggu komentar yang masuk, untuk secara aktif mengikuti langsung dari blog teman belum kutemukan caranya.

67 respons untuk ‘Fotografi Jalanan

Tinggalkan komentar